Lantik Pejabat Fungsional, Sekjen KESDM Pesan Soliditas, Sinergi dan Inovasi

JAKARTA, Harnasnews.com – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) melaksanakan Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Pejabat Fungsional di Lingkungan KESDM, Kamis (25/3). Pada kesempatan ini, Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Ego Syahrial yang memimpin pelantikan, mengatakan bahwa kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan negara kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) atas kecakapan, dedikasi dan kinerja dalam melaksanakan tugas.

“Dengan kenaikan pangkat ini diharapkan dapat memotivasi dan mendorong peningkatan kinerja masing-masing,” ujar Ego.

Kemudian, Ego menjelaskan bahwa pelantikan pejabat fungsional merupakan implementasi dari arahan Presiden untuk menyederhanakan organisasi menjadi 2 level dan pengembangan ke dalam jabatan fungsional. Ia menjabarkan, jumlah pejabat fungsional di ESDM mencapai 3.055 orang atau 53.2% dari total pegawai, yang masih akan bertambah karena masih dalam proses pelantikan.

“Sedangkan pejabat struktural hanya 98 orang atau 1,7% dari jumlah pegawai yang sebanyak 5.738 orang,” tambahnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.