Menhub: Terminal Tirtonadi Lebih Dari Sekadar Simpul Transportasi

Menhub juga berharap, melalui berbagai kegiatan yang diselenggarakan di Terminal Tirtonadi maka turut meningkatkan pamor terminal bus dan semakin meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan angkutan umum bus.

“Jadi terminal ini memiliki berbagai fungsi tambahan untuk berkegiatan secara nyaman. Tetapi secara komersil juga menghasilkan dan menghidupi kegiatan yang ada di sini,” ujarnya.

Menhub menambahkan, konsep pengembangan Terminal Tirtonadi akan diterapkan di sejumlah simpul transportasi lain seperti stasiun kereta api, pelabuhan, hingga bandara.

Namun demikian, Kemenhub akan mencarikan format yang sesuai dengan daerah masing-masing sesuai dengan kearifan lokal dan potensi daerah tersebut.

Selain itu, dalam pengembangannya, Kemenhub juga melibatkan Pemerintah Daerah dan pihak swasta untuk berpartisipasi.(qq)

Leave A Reply

Your email address will not be published.