Pemdes Jeruk Gelar Gerak Jalan Unik Dalam Semarakkan Hari Kemerdekaan RI Ke 78

BERITA

Kepala Desa (Kades), Ahmad Fuad sedang mendokumentasikan peserta yang sedang melakukan yel-yel disertai tarian. (Foto: Abdul Wahid/Harnasnews.com)

PASURUAN, Harnasnews – Dengan semarak Hut Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke 78, Pemerintah Desa Jeruk, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan mengajak seluruh warga Desa Jeruk untuk ikut memeriahkan Hari Kemerdekaan yang Ke 78. Dengan mengadakan gerak jalan tingkat desa pada hari Jumat (25/08/2023).

Kepala Desa Jeruk, Ahmad Fuad menerangkan, bahwa pada gerak jalan yang berlangsung mengambil tema yang agak unik, agar warga bisa berkreatifitas.

“Hari ini kami dari Pemerintah Desa (Pemdes) Jeruk sengaja menggelar gerak jalan yang bertema lucu-lucuan tapi tetap menerapkan kedisiplinan, serta para peserta baris bebas untuk untuk berkreasi. Ini merupakan acara perdana selepas Covid 19 melanda beberapa tahun lalu,” tutur Kades Jeruk.

Dalam acara diikuti 23 peserta berasal dari 4 Rukun Warga (RW) dan 12 Rukun Tangga (RT) yang terbagi dalam 4 Dusun yanh ada di Desa Jeeuk, Kecamatan Kraton. Terliat antusias warga dalam mengikuti kegiatan Gerak Jalan.

“Saya sangat berterimakasih kepada seluruh warga yang sangat antusias dalam mengikuti acara ini, dan melihat gelak tawa warga yang menonton merupakan salah satu kebanggan tersendiri,” urai Fuad.

Peserta yang mengikuti gerak jalan terlihat sudah mempersiapkan dengan matang, baik dari segi kostum sampai dengan nyel-nyel yang membuat gelak tawa penonton pecah.

Terlihat dengan jelas bahwa sudah mempersiapkan semuanya, bahkan ada peserta yang membawa kantong plastik merah sebagai perumpamaan berkat (makanan yang dibawa pulang setelah hajatan, Red).

Nur Diana yang merupakan salah satu warga Desa Jeruk, sangat senang dengan acara gerak jalan yang di adakan oleh Pemerintah Desa Jeruk dalam.menyemarakan Hari Kemerdekaan RI Ke 78.

“Saya pribadi sangat senang dengan adanya acara ini, karena sudah lama tidak ada acara seperti ini semenjak Covid19 melanda. Dan dapat dilahat sendiri disepanjang jalan yang dilalui di padati warga yang ingin menonton tanpa menghiraukan panas terik panas matahari,” ungkapnya.(Hid)

Leave A Reply

Your email address will not be published.