Pemkab Bogor Tetapkan Desa Ciomas Sebagai Lokasi Pembinaan Program P2WKSS

Melalui pelaksanaan program ini diharapkan masyarakat dapat merubah pola pikir menuju kemajuan dari perilaku sebagai konsumen menjadi produsen, dan berbagai langkah perbaikan lainnya di seluruh sektor kehidupan, termasuk peningkatan kesadaran agar aktif melibatkan diri dalam upaya pembangunan, dengan dukungan dunia usaha, Tim Penggerak PKK, seluruh stakeholder, dan Satuan Kerja Perangkat Daerah sesuai dengan tugas pokok, fungsi dan wewenangnya masing-masing.

“Semoga program P2WKSS ini dapat berdampak signifikan pada peningkatan kualitas kehidupan masyarakat Desa Ciomas Kecamatan Tenjo, khususnya dalam hal pendidikan, kesehatan dan daya beli yang merupakan indikator dari Indeks Pembangunan Manusia (IPM), ujar Hadijana.

Kepala Dinas Pemberdayaan,Perempuan dan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB), Nurhayati menuturkan, hari ini kita duduk bersama untuk menentukan road map dan pemetaan program P2WKSS seperti apa. Semua perangkat daerah berkumpul untuk memotret permasalahan, agar masing-masing tau apa yang harus dikerjakan sesuai tugas dan fungsinya.

“Kita berangkat dari potensi masalah dulu, ternyata disini kita harus meningkatkan ekonomi masyarakat, meningkatkan kesehatan masyarakat, terus kita mau meningkatkan pendidikan, kemudian bagaimana kita meningkatkan kualitas SDM, selanjutnya masalah penguatan pencegahan dan penanganan kekerasan pada perempuan dan anak,” tutur Nurhayati

Ia menambahkan, kemudian bagaimana meningkatkan peranan perempuan untuk membentuk keluarga sehat dan sejahtera di lokasi ini. Kenapa kita harus meningkatkan peran perempuan, karena mereka adalah motor penggerak di keluarga, maka kita tingkatkan kualitasnya dan penuhi hak-haknya.

“Dengan adanya P2WKSS di wilayah Desa Ciomas RT 01 RW 02, harus ada yang dirasakan oleh masyarakat dan kaum perempuannya. Saya ingin program P2WKSS ini bukan jadi program yang sesaat tapi ada dampak positif yang berkepanjangan bagi masyarakat,” kata Nurhayati. (Dodi)

Leave A Reply

Your email address will not be published.