Polres Pasuruan Berbagi Dan Peduli Dalam Meriahkan HUT Lalu Lintas Bhayangkara Yang Ke-66

POLRI

Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz, S.I.K, M.Si melakukan pemotongan tumpeng bersama tamu undangan yang hadir

Dalam acara juga diberikan bantuan sosial kepada tuna wisma, yang diserahkan langsung oleh Kapolres Pasuruan secara simbolis kepada perwakilan tuna wisma.

AKP Andhika Mizaldy Lubis, S.I.K. selaku Kasatlantas Polres Pasuruan berharap Bantuan sosial yang di berikan kepada tuna wisma dapat meringankan juga membantu para tuna wisma.

“Semoga dengan bantuan yang kami berikan dapat meringankan juga membantu dimasa pandemi yang melanda saat ini,” ucap AKP Andhika Mizaldy Lubis, S.I.K.

Dengan HUT Lalu Lintas Bhayangkara yang ke-66 bisa lebih meningkatkan kinerja, serta profesional, bisa melayani masyarakat lebih baik, khususnya dalam tugas, serta fungsi sebagi anggota Polisi lalu lintas.

“Saya berharap, dengan HUT Lalu Lintas Bhayangkara yang ke-66 akan meningkatkan lagi profesional kerja, dan bisa melayani masyarakat lebih baik, khususnya dalam tugas, serta fungsi sebagi anggota Polisi lalu lintas,” pungkas Kasat Lantas Polres Pasuruan.(Hid)

Leave A Reply

Your email address will not be published.