Rutan Bangil Akan Melaksanakan Amanat Yang Diberikan Pada Puncak HUT PAS 59

BERITA

PASURUAN, Harnasnews – Pada hari Selasa (02/05/2023), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Bangil, Kanwil Kemenkumham Jawa Timur mengikuti acara puncak peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan secara virtual.

Berpusat di Jakarta, seluruh jajaran UPT Pemasyarakatan mengikuti jalannya acara puncak kali ini. Dipimpin langsung oleh Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly. Upacara diselenggarakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Seluruh Pegawai Rutan kelas IIB Bangil mengikuti upacara peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 Tahun 2023 yang dimulai pukul 08.00 WIB yang digelar di Aula Sakera Rutan kelas IIB Bangil yang dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom meting.

Pada peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 mengusung tema “Transformasi Pemasyarakatan semakin PASTI BerAKHLAK, Indonesia Maju.”

Karutan Bangil, Akhmas Sobirin Soleh melalui Kepala Pengamanan Rutan (KPR) Bangil, Bambang Budianto Hutabarat menyampaikan, “dengan diselenggarakannya peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59 ini, kami dari seluruh jajaran Rutan Bangil akan terus berupaya memberikan pelayanan yang maksimal. Ini sesuai dengan amanat yang disamapaikan oleh Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly pada saat acara tadi,” tegasnya.

“Kami juga berkomitmen untuk melakukan semua amanat yang disampaikan tadi dengan penuh tanggung jawab serta integritas dalam mewujudkan Transformasi Pemasyarakatan semakin PASTI BerAKHLAK, Indonesia Maju,” tutup Bambang Budianto Hutabarat.(Hid)

Leave A Reply

Your email address will not be published.