Satgas Covid-19: Lonjakan Kasus Jadi Peringatan Keras

JAKARTA, Harnasnews.com – Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menyayangkan terjadinya lonjakan kasus positif secara nasional pada Kamis (10/6) yang mencapai hingga 8.892. Angka ini merupakan yang tertinggi sejak Februari 2021 lalu.

“Sangat disayangkan, kemarin untuk pertama kalinya kita kembali menyentuh angka kasus harian lebih dari 8.000,” kata Wiku saat konferensi pers, Jumat (11/6).

Wiku mengatakan, lonjakan ini menjadi peringatan keras bagi semua pihak. Ia pun meminta seluruh pihak agar melakukan evaluasi dan bersiap diri menghadapi kemungkinan kenaikan kasus yang lebih tinggi ke depannya.

Satgas mencatat, provinsi-provinsi di Pulau Jawa menyumbangkan kenaikan kasus yang sangat signifikan dalam beberapa hari terakhir ini. Di Jawa Tengah, kenaikan kasus dalam 10 hari terakhir ini bahkan mencapai 80 persen. Sedangkan angka BOR di ruang isolasi rumah sakit rujukan di daerah ini mencapai 66,89 persen.

Di DKI Jakarta, Satgas mencatat provinsi ini mengalami kenaikan kasus yang paling signifikan. Dalam 10 hari, kenaikan kasus bahkan mencapai lebih dari 302 persen. Sedangkan angka BOR di provinsi ini mencapai 62,13 persen.

Sementara itu di Jawa Barat tercatat mengalami kenaikan kasus sebesar 49 persen dengan angka BOR sebesar 61,75 persen. Jawa Timur mencatatkan kenaikan kasus hingga 89 persen dengan angka BOR mencapai 31,57 persen.

Leave A Reply

Your email address will not be published.