Kunker Ibu Presiden Dan Wapres RI, Kodam IX/UDAYANA Gelar Operasi “PERISAI SAKTI”

BALI,Harnasnews.com – Kodam IX/Udayana selaku Koops Pam VVIP wilayah Bali dan Nusa Tenggara bersama Polda, Pemerintah Daerah setempat dan komponen masyarakat serta unsur pendukung lainnya selalu bersinergi dalam melaksanakan pengamanan baik pada even nasional maupun internasional, dan harus dapat memberikan jaminan keamanan yang terbaik dan maksimal.

Demikian disampaikan Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Kasuri saat membacakan amanat Pangdam IX/Udayana terkait kegiatan kunjungan kerja Ibu Hj. Iriana Joko Widodo dan Ibu Hj. Mufidah Jusuf Kalla bersama rombongan selama dua hari di Provinsi Bali dari tanggal 14 sampai dengan 15 Oktober 2019, Sabtu (12/10) di Lapangan Makorem 163/Wira Satya, Denpasar.

Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, S.I.P., juga menyampaikan, segala sesuatu yang terkait dengan perencanaan, persiapan dan pelaksanaan pengamanan VVIP harus dilaksanakan dengan serius dan sungguh-sungguh serta tidak ada istilah ini merupakan kegiatan rutinitas.

Untuk memastikan sinergitas dan kerjasama antar unsur pengamanan yang terlibat, manfaatkan apel gelar pasukan ini sebagai sarana koordinasi dan komunikasi antar unsur pengamanan, utamanya untuk menjamin kelancaran serta menghindari terjadinya kesalahan sekecil apapun dalam pelaksanaan tugas.

Personel yang tergabung dalam Pengamanan VVIP harus memahami dan menguasai Prosedur Tetap pengamanan VVIP, pegang teguh disiplin, pahami rantai komando yang efektif dan efisien, tingkatkan kepekaan, jangan lengah dan ragu dalam bertindak, laksanakan koordinasi secara optimal serta cermati dan laporkan setiap perkembangan situasi, tegas Pangdam kepada para Satgas Pam VVIP.

Terkait Pengamanan VVIP yang digelar Kodam IX/Udayana, Kapendam IX/Udayana Kolonel Kav Jonny Harianto G, S.I.P., di sela-sela acara menyampaikan kegiatan Pam VVIP yang selalu di gelar oleh Kodam IX/Udayana ini sesuai dengan rencana operasi “Perisai Sakti” Kodam IX/Udayana tahun 2019 tentang Operasi Pengamanan VVIP di wilayah Kodam IX/Udayana. (Pendam IX/Udy/VIDI)

Leave A Reply

Your email address will not be published.