Dukung Program Jakarta Sadar Sampah, Bank DKI Rangkul Komunitas JakOne Artri di Rusun Pesakih

“Tentunya kami ingin semakin banyak lagi masyarakat, khususnya di Jabodetabek, yang secara aktif tergabung dalam komunitas JakOne Artri, sehingga kita dapat bersama-sama menyelematkan Bumi melalui pengelolaan sampah yang modern,” tutup Herry.

Selain JakOne Artri, Bank DKI sebelumnya juga telah berkolaborasi dengan penghuni rusun dalam Program Kebun Hidroponik. Program tersebut merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dengan menyediakan fasilitas kebun hidroponik dan pembinaan kepada kepada para petani hidroponik di Rusun Pesakih.

Dukung Transaksi Keuangan Komunitas Rusun

Untuk mendukung transaksi keuangan penghuni rusun, Bank DKI juga memiliki kantor layanan setingkat kantor kas pada 14 rusun di DKI Jakarta.

Pembukaan kantor layanan ini dimaksudkan untuk meningkatkan layanan transaksi keuangan/pembayaran tagihan sehari-hari seperti pembayaran IPL, tagihan listrik, tagihan air, tagihan pajak, sampai dengan pembayaran retribusi daerah. Seluruh pembayaran tagihan tersebut juga dapat dilakukan melalui aplikasi JakOne Mobile.

Untuk mendukung transaksi keuangan bagi penghuni rusun, Bank DKI juga menerbitkan Kartu Penghuni Rusun yang merupakan kartu multifungsi yang dapat digunakan sebagai kartu identitas, kartu pembayaran, dan juga sebagai kartu akses untuk fasilitas layanan publik. (Sof)

Leave A Reply

Your email address will not be published.