Satlantas Polres Pasuruan Kota Berikan Bingkisan di Pospam dan Posyan

Pasuruan,Harnasnews.com –  Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan Kota memberikan bingkisan Kepada personel Kepolisian yang bertugas di Pos pengamanan (Pospam) juga Pos Pelayanan (Posyan) Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2020.

Pemberian bingkisan yang dilakukan tersebut dengan maksud dan tujuan sebagai bentuk kepedulian kepada personel kepolisian maupun Instansi lain yang sedang melaksanakan tugas pengamanan dan pelayanan dalam rangka Nataru Operasi Lilin Semeru 2019.

Akp Achmadi selaku Kasat Lantas Polres Pasuruan Kota yang di wakili, Iptu Zainal Imam Syafi’i, selaku Kanit Regident dan Identifikasi (KRI), didampingi Iptu Ahmad Jayadi, selaku Kanit Laka, dan diikuti Oleh Jajaran anggota Satlantas Polres Pasuruan Kota.

Iptu Zainal Imam Syafi’i, selaku Kanit Regident dan Identifikasi (KRI), didampingi oleh Iptu Ahmad Jayadi, selaku Kanit Laka memberikan bingkisan kepada personel kepolisian yang sedang melaksanakan tugas di seluruh Pos pengamanan dan pelayanan Nataru 2019 yang berada di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota, seperti yang berada di simpang 4 YPP, Jalan Balaikota Pasuruan pada Sabtu, (28/12).

Iptu Zainal Imam Syafi’i, selaku Kanit Regident dan Identifikasi (KRI) mengatakan,”Mudah mudahan dengan pemberian bingkisan ini, para petugas yang berada di Posyan dan Pospam menjadi lebih bersemangat lagi melaksanakan tugas dalam pengamanan Operasi Lilin Semeru 2019 yang dilaksanakan hingga 1 Januari mendatang ,” pungkas Iptu Zainal Imam Syafi’i.

Iptu Zainal Imam Syafi’i juga mengimbau sekaligus mengajak kepada seluruh masyarakat agar sama sama menjaga Kamtibmas dan tidak merayakan libur akhir tahun dengan berlebihan atau hal-hal yang dapat merugikan orang lain.

Adapun beberapa Pos pengamanan dan Pos pelayanan yang menerima bingkisan yakni, Pospam Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di Simpang 3 exit tol Kota Pasuruan, Posyan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di Simpang 4 YPP, Jalan Balaikota Pasuruan juga Pospam Ngopak.(hid/tri)

Leave A Reply

Your email address will not be published.