SMPN 1 Megamendung Bogor Siap Terapkan IKM ke Siswa Kelas VII

BOGOR, Harnasnews – SMPN 1 Megamendung Kabupaten Bogor siap menerapkan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) kepada para siswa didik kelas VII yang baru masuk dalam seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2022-2023.

“Kami siap mengimplementasikan Kurikulum Merdeka khususnya untuk kelas VII,” jelas Kepala SMPN 1 Megamendung, Mulyana kepada harnasnews.com di kawasan Ciawi, Jum’at (15/7/2022).

Mulyana menambahkan, dengan kurikulum ini, murid dapat merdeka belajar sesuai kompetensi dan guru juga bebas mengajar sesuai kebutuhan sekolah.

Leave A Reply

Your email address will not be published.