Penyekatan Arus Balik, Polrestro Bekasi Kota Siapkan Tes Antigen Kepada Pemudik

KOTA BEKASI, Harnasnews.com –  Kota Bekasi mulai melakukan pemantauan arus balik pada Operasi Ketupat Jaya 2021. Petugas kepolisian dibantu dinas Perhubungan Kota Bekasi dan Satpol PP melakukan pemeriksaan kepada pengendara terutama dengan plat nomer luar daerah, seperti yang terlihat di pos pengamanan TongYang, Kalimalang, pada Minggu (16/06).

Petugas juga menyiapkan pelayanan rapid Antigen kepada pengendara yang melintasi Kota Bekasi. Petugas melakukan pemeriksaan secara acak berdasarkan kartu identitas yang dimiliki pengendara.

“Kami dari Polres Metro Bekasi Kota melaksanakan penyekatan dan pemeriksaan terhadap warga atau pengguna jalan yang diduga melakukan mudik dan kembali dari daerah kembali ke wilayah DKI,” kata Wakasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota AKP. Multazam Lisendra saat diwawancara media di pos pantau TongYang, Kalimalang,Bekasi Timur.

Dokes Polres Metro Bekasi Kota menyiapkan 300 alat rapid antigen pada setiap posko setiap harinya. Bekerjasama dengan puskesmas setempat, petugas kesehatan melakukan tes secara acak.

“Untuk bersama-sama melakukan pemeriksaan dengan menghentikan kendaraan dan pemudik yang melintas, menghentikan perjalanannya sementara untuk dilakukan rapid antigen yang kami sediakan secara gratis,” katanya.

Polres Metro Bekasi Kota menyiapkan 1.200 alat rapid Antigen Pelayanan rapid antigen di 4 lokasi yaitu Pos Sasak Jarang Bulak Kapal, TongYang, Pintu Tol Bekasi Timur dan pintu Tol Bekasi Barat.

Leave A Reply

Your email address will not be published.